Featured Post

MPLS SMA IT An-Nahl 2025, Wujudkan Siswa Unggul dan Berkarakter

Ceremonial Penyerahan Proposal Hidup dan Pelepasan Magang SMAIT An-Nahl

 

"Persembahan untuk Umi dan Abi, Semoga Tercurah Ridho Ilahi"


Sabtu, 26 Oktober 2024. SMA IT An-Nahl Melaksanakan Agenda Ceremonial Penyerahan Proposal Hidup sekaligus Pelepasan Magang Siswa SMA IT An-Nahl Percikan Iman Jambi.

Proposal Hidup dan Program Magang, Merupakan Dua Program unggulan yang ada di SMA IT An-Nahl Percikan Iman Jambi khususnya untuk kelas 10. Proposal yang dibuat oleh para siswa-siswi SMA IT An-Nahl Percikan Iman Jambi, bukan hanya sekedar gambara cita-cita tetapi rangkuman rencana hidup yang dibuat oleh ananda dimulai target capaian Selama Menempuh Pendidikan di Jenjang SMA, Bekerja, Menikah, dan Berkontribusi di Untuk Agama, Nusa, dan Bangsa.

Para Siswa Menggarap Proposal Hidup selama kurang lebih 3 Bulan. Pada Bulan Pertama Program, Siswa mendapatkan materi dari Seorang Trainer Motivasi Remaja (Kak Suhe) Beliau Berpesan kepada para siswa agar senantiasa meniatkan sesuatu karena Allah dan Berbuatlah hal-hal yang bermanfa'at bagi orang lain, selanjutnya para siswa dibimbing oleh Wali Kelas.

 Momen ceremonial penyerahan proposal hidup, menjadi momen yang sangat mengharukan bagi para orang tua, ini menjadi persembahan terbaik ananda untuk membahagiakan orang tua, karena didalam proposal hidup memuat harapan dan cita-cita ananda. Ust Akhyar selaku kepala sekolah, memandu jalannya penyerahan dan presentasi proposal hidup ananda kepada orang tua, beliau menyampaikan agar proposal dibacakan dengan niat yang tulus dan ikhlas agar mendatangkan ridho dari Allah dan orang tua, sehingga menjadi do'a yang maqbul.

Kegiatan ini sekaligus pelepasan siswa untuk melakukan program magang, dan langsung dilepas secara resmi oleh Ustz. Yusnita, Selaku Ketua Yayasan. Tindak Lanjut dari program ini adalah para ananda nantinya akan melaksanakan program magang sesuai dengan cita-cita yang tercantum dalam proposal hidup. (M.A)

 

Tidak ada komentar